Mojokerto – Mengawali tahun 2025, Aston Mojokerto menggelar Clash Squad Free Fire Tournament, turnamen Free Fire pertama yang diadakan di hotel bintang empat di Mojokerto. Acara ini merupakan hasil kerja sama dengan Komunitas Free Fire Mojokerto serta didukung oleh Telkomsel dan Fearshop.id.
Turnamen yang berlangsung di Wilwatikta Restaurant ini dimulai pukul 13.00 dan diikuti 35 tim dengan total 140 peserta dari berbagai daerah, seperti Mojokerto, Jombang, Sidoarjo, Lamongan, dan Gresik. Kompetisi ini menggunakan sistem gugur untuk memperebutkan hadiah total Rp1.000.000, menciptakan suasana penuh antusiasme dan persaingan.
Peserta Termuda Curi Perhatian
Di antara peserta yang hadir, sosok Abizar, siswa kelas 4 SD berusia 10 tahun, mencuri perhatian. Tergabung dalam tim Starnideck, Abizar bermain dengan percaya diri di tengah para peserta yang jauh lebih dewasa.
“Aku senang ikut turnamen ini, bisa nambah teman dan pengalaman. Walaupun kadang dimarahi kalau pulang turnamen terlalu malam, orang tua tetap mendukung dan mendoakan aku setiap bertanding,” ujar Abizar penuh semangat.
Atmosfer Kompetitif dan Dukungan Penonton
Setiap pertandingan berlangsung sengit, dengan setiap tim menunjukkan strategi dan kerja sama yang solid. Sorak-sorai penonton menambah semarak suasana, terutama saat momen-momen krusial yang menentukan pemenang.
“Kami mengawali tahun ini dengan penuh optimisme. Turnamen ini menjadi simbol semangat baru, sekaligus bentuk komitmen kami untuk mendukung komunitas lokal,” ungkap Syahrul, F&B Supervisor Aston Mojokerto.
Kehadiran Bang Fayad, Inspirasi Dunia E-sport
Turut memeriahkan acara ini adalah Muslih Wahyudi Rachman, atau yang lebih dikenal sebagai Bang Fayad, pelatih Tim Nasional Free Fire yang berhasil membawa pulang medali emas di SEA Games 2021.
Dalam kesempatan tersebut, Bang Fayad membagikan pengalaman dan motivasinya kepada para peserta. Ia menekankan pentingnya kolaborasi dalam dunia e-sport untuk mendukung perkembangan industri ini di Indonesia.
“Kolaborasi adalah kunci untuk terus tumbuh dan berkembang. Acara seperti ini menunjukkan bahwa e-sport memiliki masa depan cerah, dan Aston Mojokerto sudah mengambil langkah besar dengan mendukungnya,” ujar Bang Fayad.
Aston Mojokerto dan Komitmen untuk E-sport
Turnamen ini tidak hanya menjadi ajang kompetisi, tetapi juga wujud dukungan Aston Mojokerto terhadap perkembangan e-sport di tanah air. Dengan menyelenggarakan acara seperti ini, Aston Mojokerto menunjukkan komitmennya untuk relevan dengan tren modern sekaligus memperkuat hubungan dengan komunitas lokal.
Turnamen Free Fire ini menjadi langkah awal Aston Mojokerto dalam menciptakan lebih banyak inisiatif positif yang menghubungkan e-sport, komunitas, dan semangat kebersamaan di tahun 2025.
